Minggu, 09 Mei 2010

OLIMPIADE AKUNTANSI Politeknik Negeri Bali

OLIMPIADE AKUNTANSI XI 07 MEI 2010

Sebanyak 268 orang siswa/i dari sekolah SMA dan SMK se-Wilayah C (Jatim, Bali, NTB, NTT) datangi kampus Politeknik Negeri Bali di Bukit Jimbaran. Kedatangan mereka untuk mengukur kemampuan Debit dan Kredit dalam Olimpiade Akuntansi SMA/SMK se-Wilayah C yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Bali. Olimpiade ini memperebutkan piala bergilir Gubernur Bali, dan uang tunai serta beberapa hadiah lain dari sponsor.

Kegiatan Olimpiade tahun ini adalah yang keempat kalinya diikuti pelajar SMK dan SMU yang pelaksanaanya terpisah. Peserta terlihat begitu antusias mengikutinya, ini membuktikan bahwa profesi akuntansi memang mendapat perhatian besar di kalangan pelajar SMA/SMK. Secara khusus jurusan akuntansi memberikan kesempatan kepada pemenang (lima terbaik) untuk melanjutkan pendidikannya di jurusan akuntansi Politeknik Negeri Bali melalui jalur Penerimaan Mahasiswa Bebas Tes (PMBT)” tandas Drs.Ec I Ketut Suandi, M.Pd.,Ak. sebagai ketua Jurusan Akuntansi saat diwawancarai salah satu media cetak lokal daerah Bali.

Olimpiade dibagi menjadi babak penyisihan yang diikuti seluruh peserta dengan durasi waktu 90 menit, kemudian dilanjutkan dengan babak final yang diikuti oleh 20 orang peserta. Materi Babak final dibedakan antara SMK dan SMA. SMK menggunakan paket program MYOB dan dilanjutkan dengan presentasi, sedangkan SMA hanya mengerjakan kasus secara manual.

Pada Olimpiade kali ini yang memperebutkan piala bergilir Gubernur Bali dibuka oleh Gubernur Bali yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Kepala Biro Perekonomian dan Pembangunan Provinsi Bali. Disela-sela waktu pelaksanaan, para peserta dihibur dengan live akustik dan game akuntansi, serta hiburan lainnya. Dan menariknya tak hanya pemenang yang memperoleh hadiah, beberapa voucher juga diberikan kepada peserta sebagai door prize oleh panitia.

OLIMPIADE AKUNTANSI Politeknik Negeri Bali

OLIMPIADE AKUNTANSI XI 07 MEI 2010

Sebanyak 268 orang siswa/i dari sekolah SMA dan SMK se-Wilayah C (Jatim, Bali, NTB, NTT) datangi kampus Politeknik Negeri Bali di Bukit Jimbaran. Kedatangan mereka untuk mengukur kemampuan Debit dan Kredit dalam Olimpiade Akuntansi SMA/SMK se-Wilayah C yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Bali. Olimpiade ini memperebutkan piala bergilir Gubernur Bali, dan uang tunai serta beberapa hadiah lain dari sponsor.

Kegiatan Olimpiade tahun ini adalah yang keempat kalinya diikuti pelajar SMK dan SMU yang pelaksanaanya terpisah. Peserta terlihat begitu antusias mengikutinya, ini membuktikan bahwa profesi akuntansi memang mendapat perhatian besar di kalangan pelajar SMA/SMK. Secara khusus jurusan akuntansi memberikan kesempatan kepada pemenang (lima terbaik) untuk melanjutkan pendidikannya di jurusan akuntansi Politeknik Negeri Bali melalui jalur Penerimaan Mahasiswa Bebas Tes (PMBT)” tandas Drs.Ec I Ketut Suandi, M.Pd.,Ak. sebagai ketua Jurusan Akuntansi saat diwawancarai salah satu media cetak lokal daerah Bali.

Olimpiade dibagi menjadi babak penyisihan yang diikuti seluruh peserta dengan durasi waktu 90 menit, kemudian dilanjutkan dengan babak final yang diikuti oleh 20 orang peserta. Materi Babak final dibedakan antara SMK dan SMA. SMK menggunakan paket program MYOB dan dilanjutkan dengan presentasi, sedangkan SMA hanya mengerjakan kasus secara manual.

Pada Olimpiade kali ini yang memperebutkan piala bergilir Gubernur Bali dibuka oleh Gubernur Bali yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Kepala Biro Perekonomian dan Pembangunan Provinsi Bali. Disela-sela waktu pelaksanaan, para peserta dihibur dengan live akustik dan game akuntansi, serta hiburan lainnya. Dan menariknya tak hanya pemenang yang memperoleh hadiah, beberapa voucher juga diberikan kepada peserta sebagai door prize oleh panitia.